1.570 Orang Merayakan Literasi Sulbar, BAK “Perlu Gerakan Guru Membaca”

0
458
- Advertisement -

PINISI.co.id- Pesta literasi yang bertajuk Merayakan Literasi yang digelar Rumah Baca I Manggewelu Kabupaten Majene Provinsi Sulawesi Barat dan Badan Bahasa Pusat diikuti 1.570 peserta dari guru-guru, siswa-siswi, pegiat literasi, kampus dan masyarakat tumpah ruah, Minggu 27 Oktober 2024. Kegiatan yang dibuka Sekda Kabupaten Majene, Ardiansyah, S.STP. dengan sambutan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sulbar, Dr. H.Mithhar Thala Ali, M.Pd.

Tokoh Literasi dan Penulis Nasional, Bachtiar Adnan Kusuma tampil memukau dengan memberikan Orasi Literasi. Bachtiar Adnan Kusuma, menegaskan kalau tidak ada siswa-siswi yang super jika tidak berasal dari guru-guru yang hebat. Hanya guru yang hebat, bisa menghadirkan siswa-siswi yang hebat. Caranya, kata Ketua Forum Nasional Penerima Penghargaan Tertinggi Nugra Jasa Dharma Pustaloka Perpustakaan Nasional, sebaiknya jangan hanya siswa-siswi digerakkan membaca buku sebelum belajar di kelas, tapi paling penting guru-guru sebaiknya membaca buku sebelum mengajar di depan kelas.” Kita hanya menggelar Gerakan Siswa Membaca Buku, sebaliknya tidak ada gerakan Guru Membaca Buku sebelum Mengajar” kata Bachtiar Adnan Kusuma.

BAK meminta peserta agar menjadikan membaca sebagai kebutuhan primer, kebutuhan ruhani dan kebutuhan yang sangat mendasar. “ Tidak ada bangsa yang besar, tidak ada daerah yang besar tanpa masyarakatnya menjadikan membaca sebagai gaya hidup” kata Kepala Badan Nasional Labbaik Pengurus Pusat IKA BKPRMI.

Karena itu, Bachtiar Adnan Kusuma, menggugat guru-guru, pegiat literasi dan para peserta jalan sehat Merayakan Literasi agar menjadikan membaca sebagai kegiatan rutin, kebutuhan dan sgaya hidup masyarakat. “ Kami memberi apresiasi tinggi atas dedikasi dan perjuangan Thamrin, S.Pd.M.Pd. terus menerus memperjuangkan penguatan ekosistem pembudayaan minat baca di Provinsi Sulawesi Barat, tepatnya di Majene. Karenanya, dengan hadirnya kampung literasi yang dicanangkan pada Minggu 27 Oktober 2024 ini,

Bachtiar Adnan Kusuma menegaskan akan memperkuat jati diri para pegiat literasi di Majene sebagai kabupaten pendidikan yang melek literasi.

- Advertisement -

Bachtiar Adnan Kusuma, hadir di Majene Sulbar selama tiga hari dalam rangkaian menghadiri kegiatan Merayakan Literasi Majene. Selain tampil menjadi pembicara pada penguatan Komunitas Literasi, Bachtiar Adnan Kusuma juga menggelar Jumpa Penulis yang diisiasi oleh Thamrin, S.Pd.M.Pd. bersama komunitas lainnya yang berada di Majene, Sulawesi Barat, pada 26,27 Oktober 2024. (Fen)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here