Kolom Fiam Mustamin
YANG absolut itu adalah milik Allah Subhanahu Wataala. Apapun bisa terjadi yang menjadi ketetapan kehendak Yang Maha Kuasa.
Demikian halnya apa yang dikehendaki dan ditetapkan menjadi Pemimpin Bangsa ini sebagai Presiden, Kepala Negara dan Pemerintahan.
Bagaimana Dengan Gugatan
GUGATAN itu adalah hak yang dibenarkan dan dilindungi oleh konstitusi yang prosesnya sedang berjalan sampai nanti Mahkamah Konstitusi menghasilkan keputusan yang para pihak yang harus tunduk pada keputusan itu.
Bila keputusan itu tidak mengabulkan gugatan, maka hasil Pemilu Pilpres 2024 akan dilantik dan memerintah dan menyusun Kabinet Pemerintahan.
Kabinet pemerintahan yang dibentuk harusnya dapat mempresentasikan cakupan luas wilayah dan keragamannnya yang tidak didominasi oleh satu etnis tertentu.
Figur yang terpilih memiliki integritas yang terukur dengan moralitas dan kepatutan dengan kemampuan kapasitasnya.
Hal ini harus bisa tercermin dari figur figur kader bangsa yang terpilih, bukan sekedar akomodasi kekuasaan politik dari Partai Koalissi.
Bagaimana Menyeleksinya
RATUSAN juta jiwa rakyat bangsa ini memilki potensi sumberdaya manusia unggul.
Kita pernah memilki seleksi teladan dari guru, dosen, mahasiswa, pelajar dan kepala desa. Hal serupa dapat dilakukan untuk semua bidang pemerintahan dalam Kabinet.
Menyeksi 10 SDM terbaik, dimana seorang dipilih jadi Menteri dan 9 orang lainnya jadi Staf Ahlinya.
Bidang yang prioritas untuk Pemerintahan adalah Dalam dan Luar Negeri, Pendidikan, Kebudayaan, Pariwisata dan Pertanian.
Menyeleksinya dari Masyarakat Kampus dan Komunitas adat yang ada di 6 wilayah kepulauan: Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Papua, Nusa Tenggara dan Bali Jawa.
Masyarakat kampus itu adalah USU di Medan, Andalas di Padang, Sriwijaya di Palembang, Mulawarman di Samarinda, Ratulangi di Menado, Hasanuddin di Makassar, Pattimura di Ambon, Mataram di Mataram, Cendrawasih di Papua, Udayana di Bali, Unair di Surabaya, Gakah Mada di Jogja, ITB di Bandung, IPB di Bogor dan UI di Jakarta.
Idealnya dari sekian kementerian pemerintahan itu masing-masing memilki 10 SDM pilihan yang akan mengelola pemerintahan dan sumberdaya alam untuk kemaslahatan kehidupan rakyat.
Legolego Ciliwung 12 April 2024