Turnamen Golf Senior CASGA Mengusung Pariwisata dan Persahabatan ASEAN

0
758
- Advertisement -

Peserta Turnamen Golf Senior yang dihelat

PINISI.co.id- Tak kurang 128 peserta dari tujuh negara anggota CASGA mengikuti turnamen golf senior dan Konferensi Intermediate General Meeting (IGM) antar negara-negara ASEAN di Parahyangan Golf Club Kota Baru Parahyangan, Padalarang, Bandung Barat, dan Jatinangor, Sumedang, 7-8 Mei 2024.

Kegiatan yang diikuti ratusan peserta dari tujuh negara di ASEAN ini membawa misi persahabatan dan peningkatan koneksi dan networking, antar negara-negara di kawasan Asia Tenggara.

“Ide besar turnamen CASGA adalah untuk bersama-sama main golf, bertukar ide, bertukar ide bisnis, bertukar apapun yang dimiliki antar anggota komunitas ASEAN,” kata Sekjen Confederation of Asean Senior Golfers Association (CASGA) Dato Shamsudin.

Menurut Dato, selain mengasah permainan golf dengan pertandingan yang proper dan regulasi golf, adalah menguatkan persahabatan antar anggota CASGA yang diisi oleh berbagai latar belakang mulai dari pejabat sampai pengusaha, dalam atmosfer persahabatan.

- Advertisement -

“Menang, kalah, draw tidak penting, ini tujuannya lebih kepada jejaring bersama antar negara ASEAN dalam kedamaian,” imbuhnya.

Sementara itu, Presiden Perhimpunan Pegolf Senior Indonesia (PERPESI) Masrizal Syarief mengungkapkan aktivitas yang mereka lakukan bukan hanya untuk kesenangan, namun untuk memperkuat hubungan antara komunitas ASEAN.

H.M Yasin Azis.

“Itu adalah hal yang penting, jadi kita harus mengembangkan aktivitas lainnya seperti bisnis, sosial, dan lainnya, itu juga merupakan maksud dari organisasi kami,” ucapnya.

Dato menuturkan, bahwa dengan diadakannya kegiatan ini, menyukseskan program yang digalakkan pemerintah terkait golf tourism, yang membawa efek beruntun bagi Indonesia dari segi sosial sampai ekonomi mengingat latar belakang pegiat golf senior itu.

Di antara golfer tampak H.M Yasin Azis yang antusias mengikuti turnamen. “Turnamen ini memperkuat jalinan silaturahmi antara pegolf ASEAN, selain tentu membuka jejaring sesama peserta, ” kata Yasin.

Yasin juga juga bendahara PERPESI ini, menambahkan bahwa organisasi PERPESI dibentuk oleh Ibnu Sutowo dan kini pengurus turun ke putranya Pontjo Sutowo.

Organisasi para golfer maniak sejak sejak Orde Baru ini cukup diperhitungkan dan para pengurusnya terdiri dari beberapa kalangan pengusaha Indonesia. (Fik)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here