Bachtiar Adnan Kusuma: Kita Butuh Anak Muda Seperti Thamrin Majukan Literasi Sulbar

0
445
- Advertisement -

PINISI.co.id- Tidak semua orang memiliki waktu, tenaga dan pikiran melibatkan diri total mengurus literasi. Selain dunia literasi adalah dunia pengabdian, juga tidak menjanjikan materi, apalagi status dan jabatan. Literasi butuh kepedulian dan panggilan hati nurani.

Tokoh literasi, penulis, pembicara dan motivator Nasional, Bachtiar Adnan Kusuma, memberi apresiasi dan dukungan kepada Tokoh pegiat literasi Sulbar, Thamrin, S.Pd. M.Pd. saat ini hadir di Kabupaten Majene, Provinsi Sulawesi Barat, Jumat 25 Oktober 2024.

Bachtiar Adnan Kusuma hadir di Majene Sulbar menghadiri undangan Rumah Baca dan Museum Naskah I Manggewilu atas kerjasama Badan Bahasa Pusat, mengangkat tema” Merayakan Literasi”.

Bachtiar Adnan Kusuma, memberi apresiasi tinggi kepedulian dan perjuangan Thamrin, S.Pd.M.Pd. yang begitu kukuh mewakafkan diri mengurus literasi di tanah kelahirannya, Kabupaten Majene.” Thamrin anak muda yang kukuh, tegar dan acapkali melupakan dirinya demi memajukan dan menggerakan ekosistem literasi di tanah Mandar” kata Ketua Forum Nasional Perkumpulan Penerima Penghargaan Tertinggi Nugra Jasadharma Pustaloka Perpustakaan Nasional.

Karena itu, Bachtiar Adnan Kusuma, menegaskan kita butuh sosok anak muda yang ulet dan tegar mau mengurus literasi. Apalagi kata Bachtiar Adnan Kusuma, saat ini kita krisis relawan membaca karena sebagian anak-anak muda kita lebih memilih aktif di kegiatan bergenre milenial, profit daripada kegiatan kerelawanan.

- Advertisement -

”Terima kasih kepada Thamrin mau dan kukuh bertahun-tahun tetap istiqamah mengurus literasi di Sulbar” kata Kepala Badan Nasional Literasi Masjid Pengurus Pusat IKA BKPRMI ini.  (Man)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here