Malam ini Gubernur Andi Sudirman Sulaiman Menjamu Para Saudagar dari Seluruh Nusantara

0
1091
- Advertisement -

PINISI.co.id- Malam ini, Jumat 13 Mei, Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menjamu para saudagar Bugis Makassar, Mandar dan Toraja di Rumah Jabatan Gubernur — gubernuran di Makassar.

Sebagaimana tradisi Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) gubernur Sulawesi Selatan dan walikota Makassar selalu mengundang sembari beramah tamah dengan saudagar-saudagar dari Nusantara dan mancanegara. Dalam atmosfer halal bi halal para saudagar dengan para pemangku kepentingan PSBM lainnya (Pemrov dan Kadin Sulawesi Selatan) saling menyalami seraya memaafkan. Dua tahun setelah dibekap Covid-19, jalinan silaturahmi itu kembali digelar dalam tatap muka.

Mercusuar

Ketua BPW KKSS DKI Syamsul Zakaria mengungkapkan bahwa momentum perjamuan antara gubernur Sulawesi Selatan dengan saudagar dapat melahirkan karya mercusuar seperti pusat kebudayaan di Makassar. “Sejak berabad lalu Makassar telah banyak melahirkan peradaban tinggi seperti teknologi perang, transportasi maritim dan kitab I Lagaligo yang mengandung nilai-nilai hukum, sejarah hingga falsafah hidup,” kata Syamsul.

Menurut Syamsul, nilai-nilai peradaban Bugis Makassar bisa menjadi tonggak dalam pembangunan karakter bangsa.

- Advertisement -

Dalam pandangan Ketua Umum PA’MAI Anak Maros Indonesia Zulkarnaen, PSBM adalah wadah untuk menciptakan jejaring bisnis sesama saudagar di mana peluang dan akses bisnis bisa disinergikan.

“Gubernur sendiri dapat memfasilitasi dan membuat aturan yang simpel dan probisnis,” kunci Zulkarnaen. (Lip)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here