Muchlis Patahna: Diharapkan Kepramukaan DMU Lahirkan Santri Tangguh dan Mandiri

0
1047
- Advertisement -

PINISI.co.id- Pesantren Modern Darul Mukhlisin (DMU), sejak Selasa 5 November 2019 hingga besok, menyelenggarakan perkemahan Darul Mukhlisin dengan tema Muslim Scout Competation Dimensi Ke II yang diadakan di Pondok Pesantren Darul Mukhilisin, Bandung Barat, Jawa Barat.

Menurut pendiri dan pengelola DMU, H. Muchlis Patahna, di pesantren binaannya gerakan pramuka sudah ada sejak awal berdirinya DMU empat tahun yang lalu. “Gerakan Pramuka DMU berjalan sepanjang tahun dengan jadwal rutin, mingguan, bulanan, semesteran, dan tahunan,” kata Muchlis.

Ajang ini menjalin silaturahmi antarpramuka yang ada di Cikalong Wetan

untuk menggali dan mencari potensi para santri dan adika SD di bidang kepramukaan.

Pentingnya acara ini, kata Muchlis, untuk membentuk karakter santri menjadi insan yang paripurna. Untuk menjadi santri yang kuat tidak cukup hanya dengan pengajaran di dalam kelas saja atau hanya dengan perkataan atau penyampaian, akan tetapi juga roh pendidikan bisa kita dapatkan melalui berbagai macam kegiatan.

- Advertisement -

“Kegiatan kepramukaan terangkum dalam perkemahan untuk mendorong agar santri belajar kemandirian, tanggung jawab, belajar berkomunikasi  secara aktif, belajar bidup dalam kebersamaan dan belajar berinteraksi dengan alam,” jelas Muchlis.

Lewat  pramuka para santri diharapkan berjiwa pemimpin, berjiwa baik, berkarakter, berjiwa besar, berani menghadapi kesulitan, siap berkorban, dan siap berjuang dengan segala resiko serta pantang menyerah.

“Jiwa-jiwa santri diharapkan mampu hidup dalam situasi dan kondisi apapun. Pramuka memiliki itu semua,” tambah Wakil Ketua Umum KKSS ini. [Lip]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here