Muchlis Patahna: KKSS Kalbar Harus Menjaga Hubungan Baik dengan Pemerintah Daerah

0
384
- Advertisement -

PINISI.co.id- Ketua Umum BPP KKSS Muchlis Patahna mengungkapkan bahwa keberhasilan KKSS indikatornya antara lain adalah menjaga keharmonisan pemerintah dengan paguyuban seperti halnya hubungan pemerintah provinsi dengan KKSS Kalimantan Barat.

Hal tersebut dikemukakan Patahna saat melantik dan mengambil sumpah Ketua BPW KKSS Kalbar Burhanuddin Ahad di Pendopo Gubernur Kalbar, Minggu (3/11/24) kemarin. Hadir para pengurus baru serta ketua-ketua BPD KKSS se Kalbar dan Penjabat Gubernur Kalimantan Barat.

Burhanuddin akan memangku jabatan nakoda KKSS Kalbar hingga 2029.

Patahna mengatakan, KKSS harus menjaga paguyuban-paguyuban suku yang ada di Kalimantan Barat, di samping menjaga hubungan baik dengan pemerintah daerah setempat.

“Itulah roh dari KKSS, selain tentunya menjaga persatuan dan kesatuan untuk bangsa Indonesia,” jelas Patahna.

- Advertisement -

Pada kesempatan itu Patahna membagikan buku BARANI, Hidup dengan Martabat Mati dalam Gairah karya penulis Alif we Onggang kepada sejumlah ketua BPD KKSS yang ada di Kalbar.

Sementara itu Burhanuddin berjanji
dalam program kerja 100 hari jajaran pengurusnya akan menyurati BPD KKSS yang sudah berakhir dan harus melaksanakan Musda secepatnya.

“Dalam waktu dekat ini kita juga harus membangun rumah adat Sulawesi Selatan karena bermanfaat sekali sebagai aula, sekretariat, dan berkumpul bagi masyarakat Bugis Makassar dan Toraja,” tuturnya.

Menurut Burhanuddin KKSS Kalbar merupakan payung dari berbagai etnis di Sulawesi Selatan yang ada di Kalimantan Barat. Di sini kita bersatu dalam KKSS ini.

Terkait Pilkada serentak yang ada di Kalimantan Barat, Burhanuddin mengimbau seluruh masyarakat warga KKSS untuk ikut serta mengamankan, menertibkan serta memilih. Itu wajib karena menentukan masa depan Kalimantan Barat.

Dia mengingatkan, tidak boleh warga KKSS mendukung salah satu paslon, dan membawa atribut KKSS. “Apabila kami temukan sangsi berat akan diberikan yaitu dikeluarkan dari KKSS,” tegasnya. (Wan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here