Pengurus Bhayangkari Wakatobi Tebar Kasih di Bulan Ramadhan

0
42
- Advertisement -

PINISI.co.id-  Dalam semangat kebersamaan di bulan suci Ramadhan 1446 H, Polres Wakatobi bersama Pengurus Bhayangkari Cabang Wakatobi menggelar aksi berbagi Menu takjil kepada masyarakat, Jumat (7/3/2025).

Kegiatan ini menjadi wujud kepedulian sosial dan kasih sayang kepada sesama, terutama bagi mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa.

Kapolres Wakatobi AKBP Dodik Tatok Subiantoro, S.I.K., beserta para Pejabat Utama (PJU) dan anggota turut hadir dalam kegiatan yang berlangsung di depan Markas Komando Polairud Polres Wakatobi, Kelurahan Wanci, Kecamatan Wangi-Wangi.

Ketua Bhayangkari Cabang Wakatobi, Ny. Lina Dodik, bersama para pengurus dengan penuh semangat turun membagikan takjil kepada warga.

Beragam menu takjil, seperti kue tradisional, es buah, susu, dan aneka makanan ringan lainnya, dibagikan kepada masyarakat yang melintas di lokasi.

- Advertisement -

Antusiasme warga sangat terlihat, mereka menyambut baik kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian yang nyata dari Polres Wakatobi dan Bhayangkari Cabang Wakatobi.

“Kegiatan berbagi ini tidak hanya sebagai bentuk ibadah dan kepedulian, tetapi juga mempererat hubungan antara Polres Wakatobi dan masyarakat,” ujar AKBP Dodik Tatok Subiantoro.

Ia menambahkan bahwa aksi sosial ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan memperkuat nilai-nilai kebersamaan.

Dengan semangat berbagi, Polres Wakatobi dan Bhayangkari Cabang Wakatobi terus berkomitmen untuk menghadirkan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat.

Ramadhan bukan hanya tentang menahan lapar dan dahaga, tetapi juga tentang menebar kasih sayang dan kepedulian kepada sesama. (Bar)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here