Perkuat Kerja Sama, Jaksa Agung Menerima Kunjungan Pengurus Eka Cipta Foundation

0
770
- Advertisement -

PINISI.co.id- Jaksa Agung RI. Dr. Burhanuddin, SH. MH., menerima kunjungan dan silaturahmi Ketua Umum dan Pengurus Eka Tjipta Foundation (ETF) di ruang tamu VVIP di Gedung Menara Kartika Adhyaksa Kejaksaan Agung.

Kunjungan Pengurus Eka Tjipta Foundation (ETF) dipimpin Gandi Sulistiyanto, Ketua Umum ETF dan didampingi Anggota Komite Pendidikan ETF antara lain Darmono, Saleh Husin dan Ferry Salman serta External Relation ETF, Stefanus Najoan, Kepala Divisi Pendidikan ETF, Agustina Tutik dan Kepala Divisi Beasiswa ETF, Ikrar Cantya. Rombongan memperkenalkan manajemen baru President Office Sinar Mas Group.

Selain itu melanjutkan kerja sama pemberian beasiswa pendidikan Strata 2 dan Strata 3 untuk pegawai Kejaksaan RI yang sudah terjalin sejak tahun 2014 dan telah memberikan bantuan beasiswa kepada 210 pegawai Kejaksaan RI. baik Jaksa maupun non Jaksa.

Gandi Sulistiyanto menyampaikan semoga kerja sama pemberian fasiltas beasiswa pendidikan S.2 dan S.3 bagi pegawai Kejaksaan RI. yang sudah berjalan dapat mencapai target yang ditentukan dan khusus untuk program beasiswa tahun 2021 sedang dalam proses seleksi calon penerima beasiswa baru. Selain itu Ketua Umum ETF juga berharap kerjasama dengan Kejaksaan RI. dapat ditingkatkan baik jumlah maupun kualitasnya.

Sebaliknya Jaksa Agung berharap adanya peningkatan kerjasama seperti kuliah di luar negeri (misalnya di Universitas Utrecht di Belanda), ke depan diprioritaskan pegawai Kejaksaan RI. di wilayah Indonesia Timur serta perlu dibangun wadah untuk alumni beasiswa ETF. (Syam)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here