PINISI.co.id- Polres Bulukumba melalui Satuan Lalu Lintas bekerja sama dengan Wahdah Islamiyah Bulukumba melalui LPPARmenggelar program sosialisasi Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) berlalu lintas di SDIT Wahdah Islamiyah Bulukumba guna menanamkan kesadaran berlalu lintas sejak dini pada Senin, 24 Februari 2025.
Kepala SDIT, Jusman M., S.Pd., M.M., mengapresiasi kehadiran Kasat Lantas dan jajarannya yang memimpin upacara bendera.
“Kami sangat bersyukur dan berbangga atas kedatangan bapak Kasat Lantas bersama jajarannya untuk memimpin upacara penaikan bendera di sekolah kami,” ujarnya.
Kasat Lantas, AKP A. Muh. Idris, S.Sos., M.H., memberikan arahan mengenai pentingnya disiplin, kepatuhan, dan bahaya narkoba, serta imbauan agar anak-anak tidak menggunakan sepeda listrik dan motor sebelum cukup umur.
“Alhamdulillah, sangat terkesan! Anak murid disiplin dan suasana islami menyambut kami dengan hangat,” tambahnya.
Ketua LPPAR, Wahidin Nur, S.Pd.I., yang juga bertugas sebagai guru di SDIT, menilai Program Kamsel ini sangat positif untuk mencegah kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas di kalangan anak-anak.
“Kerja sama ini merupakan bagian dari inisiatif berkelanjutan, termasuk program Polisi Mengajar (inisiasi November 2024) dan Polisi Sahabat Anak, untuk mendekatkan polisi dengan generasi muda,” ungkapnya.
Kehangatan ini turut dirasakan oleh peserta didik SDIT Wahdah Islamiyah Bulukumba. Salah satu siswa, Aditya, menyatakan kegembiraannya.
“Senang, gembira, karena bapak-bapak polisi datang ke sekolah. Mudah-mudahan kami bisa jadi polisi di masa depan,” kesannya.
Sinergi antara Polres dan Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Anak dan Remaja (LPPAR) Wahdah Bulukumba, melalui ragam program kolaborasi, salah satunya Literasi Al-Qur’an diharapkan dapat membentuk generasi muda Bulukumba yang berakhlak mulia, disiplin, dan taat hukum sesuai nilai Islam yang rahmatan lil ‘alamin.
(LPPAR Wahdah Islamiyah Bulukumba)