Sajian Kuliner Makassar Warnai HUT ke 23 SEKAR Telkom Witel Jakarta Utara

0
403
- Advertisement -

PINISI.co.id- Usai mengikuti Vicon Apel HUT-23 SEKAR (Serikat Karyawan) Telkom, GM Witel Jakut Muskab Muzakkar (MM) mengundang pengurus DPD SEKAR Jakarta Utara untuk sarapan dan dialog bersama di Ruang Rapat ATB Kantor Witel Jakarta Rabu (1/3) pekan lalu. Hadir Ketua DPD SEKAR Jakarta Utara Abdul Hadi beserta Jajaran Pengurus dan Para Manager.

Kegiatan dialog silaturrahmi tersebut menjadi istimewa khususnya dari suguhan sarapan khas Makassar, yakni Es Pisang Ijo dan kudapan Jalangkote yang disertai suguhan kopi Kalosi dan Toraja.

“Segenap pengurus SEKAR agar senantiasa menjaga persatuan antar karyawan Telkom, bersama-sama berjuang dalam menjalankan tugas dan mensejahterakan anggota serta peduli terhadap permasalahan yang ada di sekeliling kita, Karena SEKAR Telkom merupakan wadah pemersatu karyawan Telkom,” kata Muskab.

Kegiatan tersebut diakhiri dengan acara makan siang bersama juga dengan makanan khas Makassar, berupa Sop Pallubasa Srigala Cabang Makassar di Kelapa Gading. Para peserta merasa senang karena sebahagian besar belum pernah mencicipi makanan-makanan khas Makassar yang menyesap hingga suapan terakhir. (Lip)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here