Tiga Sosok Hebat di Balik Kesuksesan

0
748
- Advertisement -

Kolom Bachtiar Adnan Kusuma

Kalau ditanya, siapakah yang paling berpengaruh dalam kehidupan seseorang, maka jawabannya adalah Ibu, Istri dan Guru kita. Ketiga orang inilah yang membuat seseorang bisa sukses. Tanpa mereka, mustahil kita bisa menjadi besar atau sukses seperti apa yang kita alami saat ini.

Pertama, Ibu adalah ibarat lautan cinta yang kasih sayangnya takkan pernah kering sedikitpun untuk anaknya. Pengorbanan dan keikhlasannya untuk anak-anaknya sedikitpun tak pernah meminta sebuah balasan. Apalagi imbalan. Apapun yang dilakukannya demi kesuksesan dan keberhasilan anak-anaknya.Ibu adalah pribadi yang mulia. Karena cinta dan keikhlasannya, anak-anaknya bisa sukses dan bahagia hidupnya. Benarlah jika surga ada di telapak kaki ibu. Dengan cintanya ibu memelihara dan membesarkan anak-anaknya tanpa pamrih, apalagi mengeluh.

Saya teringat keikhlasan dan ketulusan ibu saya membesarkan anak-anaknya dengan berdagang kelontongan. Dalam membesarkan kami, ia tak pernah mengeluh, apalagi berharap turun tangan oran lain. Dengan membanting tulang dan bekerja keras berjualan kelontongan demi membiayai anak-anaknya. Terima kasih ya Allah telah mengirimkan seorang ibu yang sangat mencintai anak-anaknya dengan kerja keras, doa dan kejujuran yang selalu ia tanamkan kepada kami. Alfatiha untuk ibuku, Hajjah Baeduri Daeng Ngimi yang telah meninggalkan kami, 25 Agustus 2013 lalu.

Kedua, istri adalah pendamping suami suka dan duka. Ia adalah pendamping suami dalam keadaan suka dan duka. Dalam memberikan pelayanan kepada suaminya, selalu beralas keikhlasan dan cintanya yang kukuh pada suaminya. Bagi saya istriku, tak sekadar istri yang melahirkan anak-anakku, tapi dia adalah pelengkap dari segala kekurangan yang saya miliki.

- Advertisement -

Saya bersyukur karena Allah mempertemukan kami berdua dalam titah agama dan kekuatan cinta. Karena kekuatan cintanya, saya kemudian lolos dari ujian berat cintanya yang nyaris terkoyak. Tak ada keberhasilan suami, tanpa dukungan dan campur tangan seorang istri yang shaleha. Karena itulah, sebagai suami, terima kasih istriku atas perjuangan dan ketulusanmu selama ini mendampingi suami ada atau tidak engkau tetap setia.

Ketiga, guru adalah sosok pribadi pencerah yang mengantarkan kita bisa menjadi manusia yang baik. Tanpa jasa guru, mustahil seseorang bisa sukses, apalagi menjadi orang yang besar. Hanya besutan ilmu dan keikhlasan mereka, kita semua bisa menjadi manusia-manusia yang sukses.

Akhirnya, 3 sosok pribadi pendorong kesuksesan seseorang, sebaiknya kita semua kembali menengok sekaligus berterima kasih kepadanya. Terima kasih: Ibu, Istriku dan Guruku yang mulia…

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here