PINISI.co.id- Berbagai lomba yang digelar BPP KKSS sekaitan HUT Ke 46 dalam Festival Budaya Sulawesi Selatan mampu memikat penonton di Belagio Mall, Jakarta, Sabtu (5/11) hingga penonton ikut terlibat dalam interaksi dengan penyanyi.
Di antara para peserta lomba vokal yang dibawakan secara solo, tampaknya peserta dari Pilar KEBUGIS yang paling menyedot perhatian penonton. Ketika vokalis Akbar Ali melantunkan lagu Bunga Wellu dengan genre dangdut, serta merta sebagian besar penonton ikut berjoget. Lantunan lagu dengan beat meliuk-liuk, mendorong penonton ikut berdendang sambil bergoyang.
Ahasil Akbar Ali menjadi juara favorit dalam lomba yang diikuti oleh 32 penyanyi ini.
Ketua Umum KEBUGIS H. Mashur Bin Moch Alias SH MSi sejak awal sudah mensuporting warganya untuk serius mengikuti semua jenis lomba yaitu domino, futsal, senam kreasi, fashion show dan lomba vokal grup dan solo.
“Melalui Festival Budaya Sulawesi Selatan ini, warga saling mengikat dan menautkan silaturahmi. Pas dengan tema KKSS Bersatu Untuk Negeri,” kata Mashur. (Lip).