PINISI.co.id- Tak kurang perwakilan dari 20 kabupaten/kota se Sulawesi Selatan menggelar rapat kerja ASUMSI (Asosiasi Umbi Emas Indonesia, mitra petani rempah dan umbi, di resto Maduri, Makassar, Sabtu malam, (28/11/20).
Raker dipimpin langsung oleh Ketua Umum ASUMSI Dr.Ir. H. Abdul Rahman dan didampingi Sekjen Jusman Pagara, S.Sos serta sejumlah peserta dari Kabupaten/Kota se Sulawesi Selatan.
Menurut Rahman, ASUMSI berfokus pada tanaman rempah dan umbi-umbian, dan diharapkan dapat mewujudkan kemakmuran petani, agar tidak terbatas pada pemasaran lokal dan dalam negeri.
“Kebutuhan dunia terhadap rempah-rempah cukup tinggi, sementara produksi rempah tidak mencukupi kebutuhan pasar,” jelas Rahman.
Apalagi sejak pandemi, permintaan pasar luar negeri melonjak drastis. Bahkan sejumlah negara mengincar kembali rempah-rempah Indonesia yang terkenal sejak ratusan tahun lalu seperti buah pala, lada, cengkih, temulawak, hingga jahe merah.
Karena itu, Jasman menambahkan, salah satu program konket asosiasi ini adalah semai serentak dan dikhususkan pada tanaman jahe merah yang dicanangkan setiap bulan di tiap kabupaten/ kota di Sulsel.
“Seluruh peserta dari perwakilan kabyaoetn kota antusias menyamut program ini. Kita optimis Sulsel dapat berkontribusi terhadap ketahanan pangan nasional dengan hadirnya ASUMSI,” ucap Jasman. (Ivan)