Dimeriahkan 4.000 Peserta, KKSS Malang Raya Setiap Tahun Agendakan Fun Bike

0
723
- Advertisement -

PINISI.co.id- Kendati masih pandemi, namun antusiasme masyarakat yang mengikuti Fun Bike KKSS  2021 tetap besar dengan 4.000 peserta. Wali Kota Malang Sutiaji melepas peserta sepeda santai ini secara virtual, Minggu (7/3/21).

Hadir Kepala Kejaksaan Negeri Malang, Andi Darmawangsa dan Plt Sekda Kota Malang, Hadi Santoso dan Ketua KKSS Malang Raya Letkol Inf. Dr. Abdul Rahman.

Sutiaji memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan fun bike yang digelar KKSS Malang Raya secara virtual ini. ”Kegiatan ini menunjukkan kita masih bisa melakukan event semacam ini meski berbasis daring atau virtual,” ujar Sutiaji.

Menurut Sutiaji, dunia pariwisata dan ekonomi akan terus bangkit secara perlahan dengan dilaksanakannya event seperti ini, meski demikian tetap menggunakan protokol kesehatan yang ketat.

Peserta Fun Bike KKSS yang juga diikuti secara virtual lewat Zoom live streaming di Facebook, Instagram dan Youtube. Peserta mengirim dokumentasi berupa video dan foto hasil gowes dengan durasi video maksimal 3 menit dan maksimal lima foto atau laporan melalui aplikasi sepeda yaitu Strava dan Relive.

- Advertisement -

Menurut Abdul Rahman, Fun Bike KKSS digelar untuk merayakan HUT Kota Malang 1 April.  “Kalau kita tidak menggunakan konsep ini tidak mungkin terwujud karena peserta begitu melimpah emski masih pandemi,” kata Rahman.

Rahman mengatakan, panitia memberi waktu seminggu untuk mengambil hadiah bagi pemenang di daerah lain.

Menurut Rahman, Fun Bike KKSS ini rencananya akan digelar rutin setiap tahun. Selain kegiatan sosial, KKSS akan terus meningkatkan kontribusinya kepada Kota Malang. “Mari kita bersatu, menjadi kerukunan yang berkontribusi untuk kota Malang melalui kegiatan yang bermanfaat kepada masyarakat,” pungkas Rahman. (Akmal)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here