Burhanuddin Razak Pimpin BPW KEBUGIS Jabar

0
1303
- Advertisement -

PINISI. Co.id-Menteri Tim Formatur atau Pemegang Mandat Pembentukan Pengurus Wilayah Keluarga Bugis Sidenreng Rappang (KEBUGIS) Provinsi Jawa Barat berkumpul di Rumah Makan Raja Sunda, Bandung, difasilitasi oleh Andi Jalaluddin, Andi Syahrir, Burhanuddin RazakRazak, Minggu (6/9/2020).

Menurut Mulyadi Benteng, salah satu Anggota Tim Formatur, disepakati memilih Ir. Burhanuddin Razak, kelahiran Pangkajene, Sidrap, Sarjana Teknik Elektro, Pengusaha Industry dan Mantan Peneliti Riset Unggulan Strategis Nasional di PAU Mikroelektronika ITB sebagai Ketua Badan Pengurus Wilayah (BPW) Jawa Barat.

“Selain itu, kami juga memohon kesediaan dua tokoh asal Sidrap untuk duduk sebagai Pembina: Bapak Mayor Jenderal Hatta Rukka dan Prof. Dr. Muhammad Ilham, Efendi SH,MH dan Penasihat, Bapak Andi Syahrir dan Mulyadi Benteng,” lanjut Mulyadi Benteng.

Adapun susunan kepengurusan inti KEBUGIS Jawa Barat adalah: Ketua, Burhanuddin Razak; Wakil, Andi Jalaluddin; Sekretaris, Muhammad Nasir; Wakil Sekretaris, Rahmat Mulyawan; Bendahara, Andi Munthu dan Wakil Bendahara, Rosdamayanti. Adapun pengurus di bidang-bidang segera dilengkapi, termasuk tambahan nama pembina dan penasihat.

“Insya Allah pekan depan direncakan rapat kembali untuk untuk melengkapi kepengurusan dan Ketua terpilih sudah menyiapkan Sekretariat BPW KEBUGIS JABAR di Bandung. Mohon doa dan bimbingan dari Pengurus Besar KEBUGIS,* pungkas Mulyadi Benteng.

- Advertisement -

Selamat atas terpilihnya dan kesediaan pengabdian Bapak Burhanuddin Razak untuk BPW KEBUGIS Jawa Barat.

[M. Saleh Mude]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here